Monday 17 November 2014

Hotel Termewah di Yogyakarta


Amanjiwo, sebuah resort yang terletak di yogyakarta, kurang lebih dari bandara adi sucipto sekitar 1 jam perjalanan darat dan dari jakarta ke yogyakarta akan memakan waktu kurang lebih 9 jam, karena jarak dari jakarta ke yogyakarta sendiri 8 jam plus ditambah perjalanan ke amajiwo 1 jam. amanjiwo sendiri memiliki 31 suite yang super mewah. hotel bintang lima berkelas international ini menjadi perbincangan warga dunia karena pelayanan serta lokasi yang sangat memukau.
untuk tarif amanjiwo menetapklan harga dengan kurs uang dollar amerika, harga termurah update tahun 2011 sekitar $600 permalam. dan yang paling mahal sekitar $2700. amanjiwo memiliki pemandangan langsung ke borobudur, berlokasi ditengah hutan dan sawah membuat hotel ini memiliki daya tarik sendiri yang bersifat alam. banyak dari pengunjung yang menginap disini hanya untuk mendapatkan ketenangan semata. hotel ini tidak cocok bagi keluarga yang memiliki anak anak kecil atau remaja. rata rata penjungung adalah pasangan atau para lansia yang mau menikmati hidup mereka.

tidak sedikit artis luar negeri dan dalam negeri yang menginap disini. artis terakhir yang menginap disini adalah david beckham dan keluarganya. mereka datang langsung dari inggris untuk menginap disini. hotel ini menjadi perbincangan di banyak negara karena keunikannya. dan tidak sedikit pula yang merekomendasinkan hotel ini menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi.



Lokasi

Dusun Majaksingi, Borobudur, Po Box 333, KMKD Magelang Jawa Tengah 56553 Indonesia

Telpon : +62 293 788333; Fax +62 293 788355; email : amanjiwo@amanresort.com



Desain Arsitektural

Hotel Amanjiwo didesain dengan gaya arsitektural glamour yang disusun dari berbagai batuan artifisial berkualitas baik. Tata lansekap yang ada juga menunjang keindahan dan kenyamanan yang dirasakan ketikan teman-teman menginap di hotel ini. Begitu memasuki resort ini kalian akan disambut oleh hall utama berbentuk lingkaran beratapkan stupa dimana ketika melihat lurus ke belakang akan tampak pelataran candi Borobudur dengan jelas.



Resort Hunian

Hotel Amanjiwo terdiri dari 36 resort hunian yang disusun menyebar sesuai dengan arah pandang terbaik yang berorientasi ke arah Candi Borobudur. Tipe hunian terbagi menjadi 5 (lima) yaitu : Garden Suites, Borobudur Suites, Garden Pool Suites, Borobudur Pool Suites, dan Dalem Jiwo Suite.

Khusus untuk suite termahal yaitu Dalem Jiwo teman-teman akan berada di resort terbesar dan termegah di Amanjiwo lengkap dengan akses privat kendaraan langsung ke depan resort, asisten pribadi 24 jam, kolam renang pribadi, dan juga akses untuk melihat dan berjalan-jalan di area persawahan privat.


Fasilitas Penunjang

Untuk sebuah resort kelas dunia seperti Hotel Amanjiwo tentunya fasilitas penunjang yang ada juga berkualitas baik dan serba nomer satu. Sebut saja galeri seni, lapangan tenis, gym, dan kolam renang.

Penghargaan
Gallivanter`s Guide – The 2010 Galliventer`s Award for Excellence – Best Resort in South East Asia no. 3
La Dolce Vita Magazine`s – Best of the Best Hotel Inspector Award 2010
Gallivanter`s Guide – The 2009 Galliventer`s Award for Excellence – Best Small Hotel / Resort Under 100 rooms no. 1 UK 2010
National Geographic Traveller Indonesia – Best Hotel in Indonesia 2009

Harga
Garden Suites US$ 600 – US$ 750 (1 Januari 2011 – 15 Desember 2011)
Borobudur Suites US$ 800 – US$ 850 (1 Januari 2011 – 15 Desember 2011)
Garden Pool Suites US$ 900 – US$ 950 (1 Januari 2011 – 15 Desember 2011)
Borobudur Pool Suites US$ 1000 – US$ 1050 (1 Januari 2011 – 15 Desember 2011)
Dalem Jiwo Suite US$ 2600 – US$ 2700 (1 Januari 2011 – 15 Desember 2011)

Unknown Web Developer

Sunday 16 November 2014

Wisata Seru di Kota Yogyakarta


Pasar Beringharjo
Bingung mau weekend kemana? cari kota yang gak terlalu dari jakarta dan bisa melalui jalan darat? atau kalian lagi berada disekitar jawa tengah dan mau berakhir pekan tidak biasanya?Jika berangkat dari jakarta ke yogyakarta jumat malan dengan rencana berkhir pekan di Yogyakarta asyiknya ngapain ya? ada beberapa hal berikut ini dapat Anda lakukan untuk membuat akhir pekan Anda lebih menarik di Yogyakarta. selain jalan jalan ke borobudur dan tempat wisata umum lainnya apabila anda sedang berlibur ke yogyakarta.

1. Belanja Batik Di Pasar Beringharjo

Pasar Beringharjo
Nikimati sensasi belanja sambil berdesak – desakkan di pasar yang tidak pernah sepi ini. Jangan ragu untuk selalu menawar harga untuk mendapatkan harga termurah. Juga susuri lorong – lorong pasar untuk temukan barang idaman. Tidak hanya batik, Anda juga dapat berbelanja oleh – oleh khas Jogjakarta, tas, baju, souvenir, dan barang – barang unik lainnya!

2. Kabaret Show, Oyot Godhong, Malioboro

kabaret show
Lepas suntukmu dengan saksikan tarian dan performance lip-sync dari para ‘lady – boy’ cantik ini! Lokasinya ada di Mirota Batik, Malioboro lantai 3, tepatnya di Cafe Oyot Godhong. Biasanya digelar setiap hari Jumat hingga Minggu pukul 19.00 WIB.

3. Malioboro

Malioboro, destinasi paling wajib dikunjungi saat travelling di Yogyakarta. Anda bisa berbelanja pernak – pernik, souvenir, batik di sepanjang Jalan Malioboro ini. Selain itu menikmati lesehan Malioboro di malam hari akan menjadi momen tak terlupakan.

4. Nikmati Malam Di Angkringan Lik Man Dan Segelas Kopi Jozz

kopijos

Suasana-Angkringan-Lik-Man2
Angkringan Lik Man, tempat tongkrongan asyik menikmati suasana malam di Yogyakarta. Berada di dekat Stasiun Tugu Yogyakarta. Anda dapat minum segelas ‘kopi Jozz’ , berupa kopi panas yang diseduh dengan diberi arang yang membara.

5. Makan Di Gudeg Mercon Bu Tinah

gudekmercon
Patahkan citra gudeg sebagai kuliner khas Yogyakarta yang terasa manis, gudeg mercon ini bakal membuat Anda kepedasan! Berada di Jalan Kranggan, Yogyakarta.

6. Uji Nyali Di Puncak Paralayang, Parangtritis

palalayang
Tempat palinga syik untuk menyaksikan keindahan Pantai Parangtritis dari atas dan juga menguji nyalimu dengan ketinggian!

7. Cave Tubing Gua Pindul, Gunungkidul

gua_pindul
Nikmati wisata telusur gua dengan menggunakan ban! Ini dapat Anda nikmati dengan mengikuti paket wisata Gua Pindul di Gunungkidul.

8. Masangin, Alun – Alun Kidul

wpid-alun-alun-kidul-yogyakarta-tahun-1920
Masangin, masuk di antara dua beringin dengan mata tertutup. Salah satu permainan khas muda – mudi di Yogyakarta. Ini dapat Anda nikmati di kawasan Alun – Alun Kidul Yogyakarta, baik di siang maupun malam hari.
Unknown Web Developer

Tuesday 11 November 2014

Komunitas Super Unik di Yogyakarta




Yogyakarta merupakan salah satu ibu kota istimewa di indonesia. yogyakarta berada di tengah pulau jawa, apabila kalian dari jakarta ke yogyakarta maka akan membutuhkan waktu kurang lebih 8 jam. yogyakarta memiliki banyak tempat wisata yang terkenal hingga mancanegara. yogya juga memiliki komunitas yang sangat unik yang hanya dapat ditemukan di kota ini. berikut beberapa komunitas unik di yogyakarta.

PODJOK (Pagoejoeban Onthel Djogjakarta)

Didirikan pada tahun 2006, komunitas ini terdiri dari para pecinta sepeda onthel yang berdomisili di Yogyakarta. Bermula dari 3 anggota, saat ini PODJOK sudah memiliki sekitar 450 anggota se-DIY. Tentu saja, para anggota yang tergabung dalam komunitas ini harus memiliki sepeda onthel. Tujuan dari komunitas ini adalah mencegah global warming, dan melestarikan budaya, dan mengembangkan pariwista lokal.

PADMADITYA (Pelestari Audio Lama dan Radio Tabung Yogyakarta)


Padmaditya (Foto: wartakota)

Komunitas ini dibentuk pada tahun 2011, dimana PADMADITYA ingin melestarikan audio lama sebagai dokumentasi sejarah. Sekitar 50 lebih radio antik telah dikoleksi oleh komunitas ini seperti merk Philips, Erres, Blaupunkt, Telefunken, Robin, dan lain sebagainya

Jogja Endang Club


Jogja Endang Club (Foto: klik)

Bermula dari sebuah buku tamu di sebuah hajatan banyak terdapat nama Endang, maka Endang Syahbenol mendirikan sebuah komunitas yang bersyaratkan harus memiliki nama Endang. Melalui rubrik “Surat Pembaca KR” pada tahun 2004, Jogja Endang Club (JEC) mampu mengumpulkan beberapa nama yang kemudian dinobatkan menjadi anggota dari komunitas ini. Karena antar anggota memiliki nama yang sama, maka nama tersebut ditambah dengan nama profesinya. Misalnya: Endang Penjahit, Endang Dokter Gigi, dan sebagainya. Selain mengadakan gathering, komunitas ini juga kerap mengadakan beberapa program seperti: bakti sosial, mendukung produk-produk dalam negeri, dan lain-lain.

J TOKU


J-Tokusatsu (Foto: JTOKU)

Berawal dari kegemarannya terhadap superhero, pada tahun 2000 komunitas ini berdiri. Ya, J’Toku meskipun pada tahun 2005, komunitas ini sempat bubar kemudian sebagian anggotanya beralih untuk melangkah ke arah bisnis. Bermarkaskan di Jalan Batikan, Celeban, Umbulharjo, Yogyakarta, komunitas ini membidangi langsung dalam pembuatan kostum, studio, dan film. Beberapa karya telah melambungkan nama J’Toku baik dalam skala nasional maupun internasional. Produk-produknya seperti: Pocongman, Darkaman, Bornman, dan lain sebagainya.

Jogja Astro Club


Jogja Astro Club (Foto: Mutoha)

Komunitas yang bergerak dengan hobi meneliti astronomi ini berdiri pada tanggal 1 Juli 2005, dipelopori oleh Mutoha AR. Dengan membawa misi “Bringing Astronomy to the People”, komunitas ini berusaha untuk membumikan astronomi di Indonesia agar bidang ini diminati oleh para masyarakat kita. Beberapa penelitian sudah dilakukan oleh komunitas ini. Selain itu, Facebook Jogja Astro Club dan kafeastronomi.com adalah salah satu media edukatif yang sudah dibangun oleh komunitas ini. (sumber)
Unknown Web Developer

Sunday 2 November 2014

MENJELAJAHI KERAGAMAN KULINER HALAL ALA KAKI LIMA DI HONG KONG



Hong kong memang identik dengan kemewahan dan shopping di pusat perbelanjaan ternama. Tidak jarang wisatawan yang berkunjung ke Hongkong hanya untuk memanfaatkan event big sale yang memang sering diadakan oleh pusat perbelanjaan internasional. Tetapi di balik gemerlap kota dan kemewahannya, Hong kong menyimpan pesona kuliner yang tidak kalah memukaunya.

Kali ini kami akan membahas secara khusus keragaman kuliner ala kaki lima sebagai bagian dari Tour Hong Kong yang unik.

Pertama adalah Put Chai Ko. Bentuknya menyerupai puding beras berwarna putih dan rasanya manis gurih dengan perpaduan sedikit aroma susu. Penganan satu ini aslinya berasal dari daerah Taishan, 150 km barat Hong Kong dan dibawa masuk ke Hong Kong oleh para imigran Cina. Menjadi salah satu snack paling populer yang dijajakan oleh pedagang kaki lima. Biasanya Anda akan menemukan kedai yang menjual Put Chai Ko di sepanjang jalan daerah Kowloon, Hong Kong.

Tidak lengkap rasanya bila bertandang ke Hong Kong namun tidak mencicipi menu Dim Sum yang menjadikan nama Hong Kong terkenal ke seantero dunia. Sejatinya, Dim Sum adalah rangkaian sarapan yang diperuntukkan bagi kaisar Cina. Namun ditangan koki-koki terbaik Hong Kong, penganan kecil ini menjadi sesuatu yang amat lezat dan mampu membuat lidah menari. Hampir semua tempat Tour Hong Kong menjual penganan ini. Ada ratusan menu yang dapat Anda pilih. Mulai dari siomay, hakkau, kei chak, pa pao fan, kaki ayam masak bumbu merah, bakpao dengan berbagai macam isian hingga Tan Ta – tart telur panggang yang menjadi ciri khas dim sum ala Hong Kong. Jangan lupa juga mencoba sepiring Cheung Fan, lumpia unik yang terbuat dari kulit beras tipis diisi dengan daging ayam, udang dan potongan bawang daun, dikukus hingga matang. Biasanya disajikan dengan saus kecap asin.

Bagi Anda yang beragama Islam, Anda dapat mengunjungi Islamic Centre Canteen di Masjid Ammar daerah Wanchai yang menyajikan menu Dim Sum halal. Seluruh koki yang bertugas sudah dibekali dengan kemampuan mengolah makanan halal. Kantin kecil ini juga menjadi pusat pertukaran informasi seputar Islam dan ajang sosialisasi bagi para pemeluk agama Islam di Hong kong.

Bila Anda berkunjung ke tempat Tour Hong Kong pada festival musim gugur maka Anda wajib mencicipi kue bulan atau yang kerap disebut yue bing. Hampir semua kedai dan restaurant di Hong Kong akan menjual kue yang terbuat dari adonan pasta kacang merah ini. Isinya sendiri bervariasi mulai dari rasa tradisional yakni pasta biji Lotus hingga rasa teh hijau. Nikmatilah dengan secangkir teh oolong pahit panas sembari melihat bulan purnama dan keriaan festival Musim Gugur yang berlangsung di sepanjang jalan-jalan utama Hong Kong.














Unknown Web Developer

5 HAL YANG HARUS ANDA LAKUKAN KALA BERADA DI SINGAPURA



Apa yang pertama kali terlintas di benak Anda ketika mendengar kata Singapura? Pastilah pusat perbelanjaan bertaraf interasional, Singapura Big Sale dan berbelanja barang bermerek dengan harga miring. Namun sesungguhnya ada banyak aktivitas lain yang bisa Anda lakukan di pulau kecil yang luasnya tidak sampai seperempat kota Jakarta.
Jangan tertipu dengan kecilnya, karena tempat Wisata Singapura sebenarnya banyak dan beragam. Untuk menghapus stereotip bahwa Singapura hanyalah tempat untuk berbelanja, kami akan mengajukan 5 hal yang dapat Anda lakukan ketika berkunjung di Singapura.
  1. SINGAPORE FLYER
Bila Anda ingin melihat seperti apakah landscape dan tata kota Singapura dari ketinggian, maka wajib mengunjungi Singapore Flyer. Berjarak hanya 5 menit jalan kaki dari Promenade MRT. Di sini, Anda dapat melihat seluruh Singapura dari atas Marina Bay. Flyer ini membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk berputar penuh 360 derajat. Untuk mengisi waktu luang, ada banyak restaurant dan makanan kecil yang dapat Anda beli.
  1. TAMAN RESERVASI SUNGEI BULOH
Jika Anda mendambakan melepaskan penat dari keriuhan kota besar, Taman Reservasi Sungei Buloh adalah pilihan yang tepat. Di sini, Anda dapat berjalan-jalan menyusuri hutan mangrove dan menyaksikan keindahan sunset dari tepi Sungei Buloh. Bila kebetulan Anda datang ke Singapura antara bulan September hingga Maret maka Anda berkesempatan menyaksikan jalur migrasi burung-burung menuju daerah yang lebih hangat di selatan.
  1. LITTLE INDIA
Belum lengkap rasanya bila Anda belum mengunjungi tempat Wisata Singapura yang satu ini. Sesuai namanya, tempat ini adalah perkampungan imigran India yang akhirnya menjadi atraksi wisata yang tak kalah uniknya. Anda dapat mencicipi berbagai kuliner khas India seperti roti Canne, kari berbumbu kuat, nasi Briyani dan masih banyak lainnya. Anda juga dapat mengunjungi Kuil Hindu Sri Srivinasa Perumal yang arsitekturnya benar-benar unik. Berbagai cinderamata seperti minyak aromaterapi hingga kain sari bisa Anda dapatkan di sini.
  1. SAFARI MALAM
Inilah kebung binatang malam pertama di dunia. Safari malam terletak di samping Kebun Binatang Singapura, dibuka pada jam 7:30 malam. Tempat Wisata Singapura ini menyajikan 8 habitat malam. Melalui 3 trek berbeda, Anda dapat memperhatikan kehidupan binatang malam seperti hyena, badak, gajah, antelope dan masih banyak lainnya. Selepas berjalan-jalan dan menikmati safari malam, Anda dapat menikmati pertunjukan akrobat api yang benar-benar memukau. Anda pun tidak perlu khawatir soal makanan dan minuman, karena berbagai toko souvenir dan restaurant buka hingga safari malam tutup.
  1. SENTOSA ISLAND
Dinobatkan sebagai tempat bermain paling menakjubkan di Asia, Pulau Sentosa adalah tujuan wisata keluarga terpopuler di Singapura. Atraksi yang amat diminati anak-anak dan keluarga adalah Universal Studio. Begitu luas dan banyaknya atraksi yang ada di Pulau Sentosa, Anda bahkan membutuhkan waktu 1 minggu penuh untuk mengitarinya.



Unknown Web Developer

Daftar tempat wisata Malysia yang tak boleh anda lewatkan



Sebagai Negara tetangga yang bersebelahan dengan Indonesia, nama Malaysia sudah tidak asing lagi bagi kita. Beribukota kualalumpur , Malaysia memiliki tempat yang bagus untuk menambah daftar referensi anda berlibur . jika anda sedang tour malaysia jangan lupa kunjungi Menara Kembar Petronas, Masjid Sultan Salahuddin Abdul Aziz Shah, Jembatan Udara Langkawi, juga Jalan Alor Malaysia merupakan tempat favorit para wisatawan yang berkunjung ke Malaysia.

Bangunan kembar yang menjadi icon dan kebanggan masyarakat Malysia ini bernama Menara Kembar Petronas. Bangunan ini merupakan jantungnya Malaysia, sangat megah dan menkajubkan. Di dalam menara ini terdapat mall dan gedung bioskop, anda juga dapat menjelajah bangunan ini dengan mengambil paket seharga 80 ringgit. Anda pasti tidak akan melewatkan fhoto di tempat ini jika berkunjug ke Malaysia. Tempat terbaik untuk mengambil fhoto berlokasi di taman belakang menara tersebut sebab pengunjung tidak dikenanakan tiket, sedang waktu terbaik untuk mengambil fhoto sebelum pukul 7 pagi atau sekitar pukul 6 hingga 7 malam.

Masjid Sultan Salahuddin Abdul Aziz Shah adalah masjid terbesar di Selangor, Malaysia didirikan oleh Sultan Salahuddin, masjid ini pun di kenal dengan masjid biru karena kubahnya berwarna biru dan salah satu kubah terbesar di dunia. Menurut informasi masjid ini bisa menampung jama'aah hingga mencapai 24000 orang. Karena Mayoritas penduduk Malaysia kebanyakn muslim maka bangunan masjid bagian yang tak terpisahkan dari Negara ini.

Mari kita lanjutkan tempat wisata Malyasia lainnya , yang akan membuat mata anda terbelalak, yakni Jembatan Udara Langkawi. Jembatan ini terletak di bagian Kedah Darul Aman, Malaysia. Pulau Langkawi merupakan rangkaian gugusan pulau dan Langkawi yang terbesar. Di sini kita disuguhkan pemadangan yang menakjubkan. Anda bisa menikmati pemandangan dengan cukup menegangkan di Jembatan Udara Langkawi. Sebab, jembatan ini terletak di puncak gunung Mat Chinchang. Jembatan membentang dan melengkung dengan panjang 125 meter di ikatkan pada tiang dengan tinggi 82 meter. Tinggi Jembatan ini mencapai 100 meter, bagi anda yang pobia ketakutan di sarankan tidak mengunjungi tempat ini.

Jalan alor merupakan surga kuliner di Malaysia, berbagai makanan murah dan kaki lima bisa ditemukan di sini, baik makanan ala India, Melayu, dan kebanyakan adalah bercita rasa China. Jalan Alor ini berlokasi tepatnya di kawasan elit Bukit Bintang, Kuala Lumpur. Harga menu makanan di sini beravriatif sekitar 5-15 Ringgit Malaysia atau setara dengan sekitar Rp 20.000 sampai Rp 60.000. Tidak hanya makanan , di sini juga kita bisa menemukan penjual buah-buahan. Suasana Jalan Alor sangat khas jalanan, pengunjung duduk dengan kursi plastik menikamti udara malam dan hingar bingar.

Beberapa tempat wisata Malaysia tersebut semoga menjadi daya tarik bagi Anda untuk berkunjung.


Unknown Web Developer

Empat tempat wisata Bangkok yang tak mungkin terlupakan bagi Anda




Bangkok adalah Negara di kawasan Asia Tenggara , yang memiliki daya saing cukup kuat di dunia pariwisata, selain Singapura, Indonesia, juga Malaysia. Bangkok memiliki keindahan tersendiri bagi para wisatawan mancanegara sehingga berlama-lama dan menikmati keindahan Bangkok menjadi sebuah keharusan. Sebut saja, Royal Grand Palace , Siam Ocean World, Kuil Fajar (Wat Arun) dan Khao San Road.

Tempat wisata Bangkok “Royal Grand Palace” banyak di sebut-sebut sebagai tempat atau icon yang dimiliki Thailand. Tempat ini dulunya rumah para raja yang di bangun pada tahun 1782 dan telah di diami oleh raja-raja Thailand selama 150 tahun. Bangunan besar dan anggun dapat memukau para pengunjung ditambah arsitektur khas dan rumit, mencirikan orang-orang Thailand yang kreatif dan memiliki keahlian yang tidak biasa. Hingga hari ini, kompleks Grand Palace tetap menjadi pusat spiritual dari Kerajaan Thailand. Jika Anda berkunjung, pakailah pakaian yang sopan dan jangan mengenakan celana pendek, anda cukup membayar 200 baht atau setara 120.000 rupiah.

Siam Ocean World adalah tempat wisata Bangkok berupa aquarium, sejenis Sea world di Indonesia, yang merupakan aquarium terbesar di Asia dengan 30,000 jenis hewan laut. Di tempat ini menyediakan tempat bermain anak-anak sehingga cocok sekali bagi anda yang sudah berkeluarga. Anda cukup membayar 750 Baht, atau sekitar 260,000 Rupiah jika ingin mengunjungi Siam Ocean World.

Kuil Fajar (Wat Arun) merupakan candi buddha yang berlokasi di hulu sungai Chao Phraya. Usia kuil ini diperkirakan sudah lebih dari 200 tahun. Keunikan dari kuil ini ukiran-ukiran dan bahan bahannya tebuat dari porselin, juga di dominasi dengan warna putih mutiara dan dekorasi yang terbuat dari kerang-kerangan dan pecahan keramik yang dulunya sangat banyak digunakan untuk pemberat bagi kapal yang berlayar dari negara Cina ke Bangkok. Meskipun di juluki kuil Fajar , namun keindahan yang bisa terlihat di kuil ini justru pada saat matahari terbenam. Harga tiket masuk Wat Arun adalah 50 Baht, atau sekitar 17,500 Rupiah.

Jika anda berwisata kemanapun, agaknya kurang jika tidak menikmati wisata berbelanja dan wisata kuliner . Di Bangkok tempat belanja yang wajib dikunjungi yakni Khao San Road. Khaosan sendiri berarti “tempat penggilingan padi” sebagai pengingat bahwa jaman dulu tempat ini merupakan pasar beras terbesar di Bangkok. Berbeda dengan dulu tempat ini sekarang berubah menjadi pusat belanja, di sini kita bisa membeli souvenir, aksesoris, buku, CD, DVD, baju, dll. Tidak hanya itu kita bisa menikmati wisata kuliner murah, spa,dan tempat penginapan. Tempat ini juga terkenal pusat para traveler yang menyediakan agen travel murah.

Anda pasti penasaran bagaimana indahnya royal Grand Place, menakjubkan nya Siam Ocean World, luar biasanya bangunan-banguna di Kuil Fajar (Wat Arun) juga berbelanja murah dan kuliner di Khao San Road, yuk ke Bangkok semua tempat tersebut menanti Anda.





Unknown Web Developer